Hai, semuanya.
Pada artikel kali ini, saya ingin berbagi seputar kegemaran saya, yakni kegiatan pramuka.
Saya akan mengupas perihal Cara Cepat Mudah Menghafal Sandi Morse Pramuka.
Mungkin sebagian besar orang berpendapat bahwa menghafal sandi morse merupakan hal yang sulit, pun saya awalnya. Setelah melakukan sedikit riset kecil, saya menemukan informasi tentang trik untuk memudahkan menghafal sandi morse tersebut.
Sebelum itu, mari kita bahas sedikit tentang sejarah singkat sandi morse.
Sandi morse diciptakan oleh Samuel Finley Breese Morse (1791-1872). Ia adalah seorang penemu yang berasal dari Amerika Serikat. Ia juga seorang pelukis, namun lebih terkenal sebagai penemu telegraf listrik. Dalam telegraf listrik digunakan alfabet khusus yang ia ciptakan bersama asisten nya yang bernama Alexander Bain. Alfabet tersebut dikenal dengan "Kode Morse."
Baca juga : Permainan Pramuka Seru "Kayu Bersambung"
Kode tersebut terdiri dari garis dan titik. Nah, kode morse juga dipelajari dalam materi sandi pramuka. Menurut saya, menghafal sandi morse cukup seru, apalagi jika kalian sudah mengetahui Cara Cepat Mudah Menghafal Sandi Morse Pramuka.
Trik ini saya bagi pula kepada adik didik saya di pasukan inti pramuka dan syukurlah, mereka mendapatkan juara pertama sewaktu mengikuti Jambore Ranting. Siapa dulu kakaknya, hehehe.
Berikut trik menghafal morsenya:
A : ANO
B : BONAPARTE
C : COBA COBA
D : DOMINAN
E : EGG
F : FATHER JOHAN
G : GOLONGAN
H : HIMALAYA
I : ISLAM
J : JAGOLORO
K : KOMANDO
L : LEMONADE
M : MOTOR
N : NOTES
O : OTOMO
P : PERTOLONGAN
Q : QOMOKARO
R : RASOHE
S : SAHARA
T : TONG
U : UNESCO
V : VERSIKARO
W : WINOTO
X : XOXENDERO
Y : YOSIMOTO
Z : ZOROASTER
Nah, ini cara menerjemahkannya ke sandi morse.
1. Fokuskan ke huruf vokal (A, I, U, E, O), huruf konsonannya diabaikan saja.
2. Untuk huruf O diterjemahkan dengan lambang garis "-" dan huruf vokal selain O (A, I, U, E) diterjemahkan dengan lambang titik "."
Misalnya huruf A = ANO
ANO memiliki dua huruf vokal, yaitu A dan O.
Jadi, kode morse dari huruf A adalah titik garis atau ". -"
Baca juga : Permainan Pramuka Seru "Believe Your Friend"
Misalnya, huruf B = BONAPARTE
bOnApArtE memiliki empat huruf vokal, yaitu O, A, A, dan E.
Jadi, kode morse dari huruf B adalah garis titik titik titik atau " - . . . "
Contoh dalam bentuk kata:
Misalnya "AKU"
A = ANO = AnO = ". -"
K = KOMANDO = kOmAndO = "- . -"
U = UNESCO = UnEscO = ". . -"
Jadi, kode morse dari kata "AKU" adalah . -/ - . -/ . . -
Gampang kan?
Itulah sekilas tentang Cara Cepat Mudah Menghafal Sandi Morse Pramuka, semoga dapat bermanfaat ya.
akhirnya terjawab apa yg selama ini say pertanyakan.. terima kasih kaka
ReplyDelete